Advertisement

Resep Bihun Goreng Enak | Resep Cara Membuat Masakan Enak Komplit Sederhana







Bihun goreng merupakan masakan khas nusantara yang cara membuatnya sangat mudah. Bahan utama membuat bihun goreng enak ini adalah tentunya bihun yang dijual di toko toko terdekat anda. Semoga resep bihun goreng enak ini dapat bermanfaat bagi anda yang ingin membuat masakan sederhana namun lezat.






Bahan bihun goreng enak :



  • 400 gram bihun kita rendam dalam air panas (jangan sampai terlalu lembek)

  • 50 gram sawi hijau, potong potong 

  • 100 gram udang kupas kulit udangnya

  • 150 gram dada ayam, suwir suwir

  • 30 gram wortel, potong bentuk korek api

  • 30 gram tauge, bersihkan

  • 2 butir telur

  • 1 batang daun bawang, iris iris

  • 4 siung bawang putih cincang kasar

  • 1/2 sendok teh merica bubuk

  • 2 sendok makan kecap manis

  • 1 sendok teh garam

  • minyak goreng



Bahan pelengkap :



  • timun kita iris iris

  • bawang merah goreng sebagai taburan

  • tomat kita iris iris



Cara membuat bihun goreng :



  1. Kita tuang minyak goreng dalam wajan kira kira 7 sendok makan minyak.

  2. Setelah agak panas kita masukkan atau tumis bawang putih cincang hingga menjadi harum.

  3. Masukkan daging ayam suwir dan udang, aduk aduk hingga berubah warna.

  4. Pinggirkan daging ayam suwir dan udang di pinggir wajan, kemudian masukkan telur dan buat orak arik ditengah wajan. Dan aduk rata kembali dengan daging ayam dan udang.

  5. Masukkan juga irisan wortel, tauge dan sawi hijau. Aduk aduk hingga menjadi layu.

  6. Kemudian kita lanjutkan dengan memasukkan bihun dan irisan daun bawang.

  7. Aduk semua bahan menjadi hingga rata.

  8. Terakhir masukkan kecap manis, merica bubuk dan garam. Aduk aduk rata.

  9. Sajikan dalam piring saji dengan bahan pelengkap.



Mudah kan membuat bihun goreng enak dan sederhana. Semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua untuk membuat hidangan super lezat dan enak.











Posting Komentar

0 Komentar

class='back-top' title='Back to Top'/